2 Muharam awal Hari Duka
2 Muharam...
Sampailah Imam Suci As dan rombongan di sebuah tempat tak jauh dari eufrat .. Karbala..
Setelah berangkat dari Mekkah saat subuh di penghujung bulan Dzulhijjah.. melalui :
> Tam'in
> Zatu Irq
> Syuquq
> Khuzaimiyyah
> Tsalabiyyah (disini Imam sempat beristirahat saat matahari telah meninggi)
kemudian beliau melanjutkan perjalanan kembali hingga menuju Zubalah; Dikota inilah Imam Mulia As menerima kabar mengenai syahidnya Muslim bin Aqil
> Zubalah
> Waqishah
Di bukit Dzi Hasam (wilayah Kuffah) Imam Suci As bertemu dengan pasukan Al Hurr sebuah pasukan yang diutus Gubenur Kuffah - Ubaidillah bin Ziyad - tuk mempersempit gerakan Rombongan Imam Husein As.
Karena pertemuan inilah Rombongan Suci tersebut menempuh Jalan memutar menuju kota Kuffah melalui
> Qadisiyyah
> Adzibu al Hajanat
> Mughitsah
> Nainawa
> Karbala
Sampailah Rombongan Suci di sebuah tepat bernama Karbala pada Hari ke 2 Bulan Muharam, Karb artinya tanah, bala artinya duka
Imam Suci As berhenti dan bertanya kepada sahabat Beliau dan dijelaskan bahwa Tempat ini bernama Karbala.
mendengar ini pun Imam Suci As berujar : " Ya Allah... Aku berlindung kepadaMu dari Karb dan Bala (petaka dan Musibah)
Beliau As pun berkata kepada rombongan Suci tuk berhenti dan membuat tenda.
"Turunlah kalian semua, Disinilah kita harus berhenti, karena di tempat ini sesuai kabar dari Datukku Saww bahwa di tempat inilah kuburan kita"
Seraya mempersiapkan segalanya Imam As berujar :
"Duhai Masa!, Kau bukanlah kawan sejati, kau hanya berputar antara pagi dan petang antara pencari dan kawan dan yang dibantai massal, Kau tak kan pernah puas dengan pengganti. Semua urasan hanya ada ditangan Illahi, Semua yang hidup pasti akan mati, Alangkah dekatnya waktuku untuk segera pergi ke surga tempat istirahatku yang abadi"
0 comments:
Post a Comment