Para Syuhada Agung Karbala - Mujahidin Karbala
Beberapa Nama dalam lembar ini adalah Para Pribadi Agung yang telah menggadaikan Jiwanya di jalan ALLAH dengan menebus diri membela Cucu Kinasih Rasulillah Saww.
Mereka telah meneguk cawan Ridhwanullahi 'alaihi dan Namanya terukir di Langit sebagai Syuhada Abadi..
1. Sa'id Bin Harits
Ia adalah pembantu Imam Ali As yang sebelumnya bertugas mengumpulkan Dzakat
2. Nasr bin Abi Nizar
Salah seorang pembantu Imam Ali As yang mencintai ISLAM
3. Harits bin Nabhan
Pembantu Sayyidina Hamzah yang Syahid membela Al Husein As dalam fase pertama penyerangan yang dilancarkan Pasukan Umar bin Saad (LA)
4. Jun bin Hawi Nauba
Seorang Pembantu Imam Husein As yang berkulit hitam yang dalam pada syahadahnya ia berujar pada Imam Suci " Ya Cucu Nabi, Kulitku memang hitam namun izinkan aku maju membela Kehormatan Keluarga Nabi"
Kepadanya Al-Husain as. berkata, "Engkau tidak terikat baiat denganku. Demi keselamatanmu, engkau ikut bersama kami. Karena itu, jangan kau tempuh jalan yang kami pilih."
Jaun menjawab, "Wahai putra Rasulullah, di saat senang aku selalu makan dari hidanganmu. Apakah kini dengan adanya kesulitan yang anda hadapi, aku lantas berdiam diri? Demi Alah, bau badanku ini busuk. Jalur keturunankupun hina. Dan kulitku hitam. Biarkan aku mencium bau surga sehingga bauku menjadi harum, silsilah kuturunanku menjadi mulia dan kulitku menjadi putih. Demi Allah tak akan kutinggalkan anda sampai darahku yang hitam ini bercampur dengan darah kalian."
Perawi berkata : 10 Hari setelah Syahidnya, dikarbala Tubuhnya menebarkan harum kesturi
5. Aslam bin Amr al Turki
Ia mereguk cawan syahadah seraya melantun bait syair :'Lautan Bergolak dengan tikaman tombak dan sabetan pedangku, Udara dipenuhi Busur panahku, Ketika pedang di tanganku berkilau, hati orang hasud robek terkoyak'
**
Dan beberapa Nama Syuhada lainnya yang Kira kira jumlah mereka sekitar 90 orang, dalam riwayat lain 80 orang. Mereka adalah para pribadi Mulia yang telah menjual Jiwa dan Raganya dijalan KeridhoanNya membela kehormatan Nabi Saww..
Salam atas Mereka yang Namanya terukir di Langit..
0 comments:
Post a Comment